Faktaperistiwanews, Indramayu,– Mahasiswa STIK melaksanakan kegiatan sambang tokoh masyarakat di kantor KPL Indramayu.
Hal tersebut disampaikan Kapolres Indramayu, AKBP Dr. M. Fahri Siregar melalui Kasubsi PIDM Humas Polres Indramayu, Ipda Tasim, Kamis (23/3/2023).
Dalam kegiatan tersebut, mahasiswa STIK menyampaikan problem solving terkait permasalahan nelayan.
Selain itu, sambang ke Tokoh Masyarakat ini dalam menjalin kemitraan Polri dan Koperasi.
“Mahasiswa STIK juga menghimbau kepada masyarakat khusunya para nelayan untuk memperhatikan K3 dalam kegiatan nelayan melaut,” ungkap Ipda Tasim.
Dalam materi tersebut juga disampaikan upaya-upaya problem solving yang telah dilakukan dan disarankan kedepan untuk dilakukan koperasi kepada nelayan serta langkah-langkah dalam mengantisipasi kemungkinan terjadinya kecelakaan kerja bagi nelayan yang sedang melaut. Pungkasnya.
Red