Cirebon, Faktaperistiwanews.co.id – Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut (Danlanal) Cirebon Letkol Laut (P) Ridwansyah, S.E., D.W.C., M.Sos., didampingi Ny. Bunga Ridwansyah bersama Keluarga Besar Lanal Cirebon melaksanakan sholat Idul Fitri 1 Syawal 1445 H/2024 M bertempat di Lapangan Voly Sarwajala Komplek TNI AL Tubono Jl. Cipto Mangunkusumo Kota Cirebon (10/4/2024).
Dalam suasana pagi yang cerah disertai dengan lantunan gema takbir, pelaksanaan Sholat Idul Fitri yang dipimpin oleh Ustadz Dadan selaku Imam dan Khatib tersebut dihadiri oleh mayoritas warga komplek TNI AL Tubono beserta masyarakat sekitar sebagai wujud ungkapan syukur atas selesainya menjalankan ibadah puasa selama Bulan Ramadhan.
Dalam kesempatan tersebut, Danlanal Cirebon menyampaikan pesan kepada seluruh prajurit Lanal Cirebon beserta keluarganya agar memaknai Idul Fitri dengan penuh rasa syukur, jalin silaturahmi dengan keluarga dan masyarakat, semoga Allah SWT menjadikan kita termasuk golongan orang yang kembali ke Fitrah dan yang mendapatkan kemenangan (menjadi pribadi yang lebih baik)”, ungkap Danlanal.
Diakhir penyampaiannya Danlanal Cirebon mengucapkan,”Selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1445 H/2024 H, Minal Aidin wal Faizin, Mohon Maaf Lahir dan Batin”, ucap Danlanal.
(Nurpad)